Mengapa Email Profesional Begitu Penting dalam Bisnis?

 

Jaman sekarang sangat mudah untuk membuat email baru dengan mengatasnamakan sebuah instansi. Dalam detik ini saja, siapapun dapat membuat akun email baru di google atau yahoo dengan mengatasnamakan instansi apapun dan melakukan penipuan secara online. Penipuan jenis ini sering disebut juga sebagai phishing.
Berdasarkan analisa perusahaan keamanan cyber Kaspersky, terdapat sekitar 14 juta upaya phishing terhadap pengguna internet selama paruh pertama 2019. Hanya bermodalkan satu tombol, penjahat dapat menipu ratusan bahkan ribuan korban sekaligus.

Lalu apa hubungannya dengan email professional?

Salah satu ciri-ciri pelaku phishing adalah memanfaatkan layanan pembuatan email gratis seperti google mail (Google), yahoo mail (Yahoo), atau outlook mail (Microsoft). Hal ini dapat dilihat dari struktur email pengirim.

xxxx@gmail.com
xxxx@ymail.com
xxxx@live.com

Pelaku kejahatan dapat dengan mudah mendaftarkan akun mereka dengan nama yang sedikit mirip dengan instansi resmi untuk menipu korban. Sebagai contoh, apabila pelaku kejahatan ingin menyamar sebagai anggota dari misalnya Bank Indonesia, email yang mungkin dapat dibuat adalah:

bank.indonesia1234@gmail.com
bank.Indonesia.sales@yahoo.co.id
bi.bankindonesia.hrd@ymail.com

Alamat email yang disebutan diatas bukanlah email yang sudah ada (existing), tetapi email tersebut dapat dengan mudah digunakan untuk melakukan penipuan, terutama karena literasi teknologi Indonesia yang tergolong cukup rendah, apalagi mengenai keamanan digital.

 

Salah satu solusi yang ditawarkan adalah dengan memperhatikan domain dari email pengirim. Biasanya alamat email dibuat dengan format seperti berikut:

[nama pengguna] @ [domain]

Pada umumnya, setiap email yang mewakili sebuah instansi resmi akan menggunakan domain yang sudah dimiliki oleh instansi tersebut. Oleh karena itu, sebuah email resmi dari Bank Indonesia tidak akan dikirim menggunakan domain gmail ataupun ymail.

 

Kapan sebaiknya saya memiliki email professional?

Walaupun sebaiknya Anda memiliki email professional secepatnya, keputusan tersebut tergantung dari seberapa mapan bisnis yang Anda miliki.

Apabila Anda baru membuka toko online yang hanya melakukan transaksi di online marketplace (cont: tokopedia, bukalapak, lazada, dll.), Anda tidak perlu memiliki email professional karena segala transaksi dan komunikasi dapat dilakukan di platform tersebut. Selain itu email professional juga memakan biaya. Tentu biayanya murah (atau bahkan gratis), tetapi biaya tersebut dapat membebankan bisnis yang baru mulai. Belum lagi apabila Anda ingin menghemat uang dengan cara mencoba melakukan riset pribadi tentang cara membuat email professional. Waktu yang digunakan untuk riset dapat digunakan untuk mengembangkan bisnis. Oleh karena itu, apabila Anda baru mengembangkan bisnis, Anda belum perlu untuk memusingkan tentang email professional.

Akan tetapi bila bisnis Anda sudah cukup mapan dan ingin memantapkan jaringan komunikasi dengan pelanggan juga melindungi pelanggan dari upaya, ada baiknya Anda mulai melirik email professional. Selain itu email professional juga membantu mengorganisir email yang masuk. Misalkan terdapat email sebagai berikut:

sales@[nama bisnis anda].com
hrd@[nama bisnis anda].com
support@[nama bisnis anda].com

Alamat email tersebut akan lebih mudah diingat dan dihubungi oleh pelanggan dan juga meningkatkan kredibilitas di mata partner bisnis Anda.

 

Bagaimana cara membuat email professional?

Email professional dapat dibuat dengan mudah dengan RumahWeb. Pertama Anda harus memiliki paket hosting yang menyediakan domain. Setelah itu , Anda dapat mengikuti langkah-langkah di bawah ini:

  1. Login ke cpanel
  2. Klik menu E-mail Account
  3. Lengkap form yang muncul
    • Alamat email yang akan dibuat
    • Password untuk email yang akan dibuat
    • Mailbox quota sebagai jumlah kapasitas email yang disimpan. Untuk quota ini sebaiknya disesuaikan dengan kapasitas penyimpanan paket hosting yang Anda miliki
  4. Buat akun baru

Hanya dengan 4 langkah mudah Anda dapat memiliki email professional Anda sendiri.

Untuk hosting dan mail server terbaik, Anda dapat mengunjungi rumahweb.com. Layanan web hosting dengan RumahWeb didukung oleh teknologi cloud computing dengan server yang bisa Anda pilih di Indonesia, Singapura, dan Amerika Serikat.
Selain itu, pilihan website builder akan membantu membuat website Anda dalam sekejap. Apabila Anda mengalami kesulitan, rumah web juga menyediakan jasa pembuatan website. Hanya dalam 48 jam saja, ide dan desain website Anda akan menjadi kenyataan.

Tunggu apa lagi?
Bergabunglah dengan RumahWeb sekarang juga!

 

Sumber: